Uncategorized

Budidaya Lebah Madu Kelulut ( Trigona) masa Pandemi Covid-19

Aceh Utara Badainews.com
Budidaya lebah madu kelulut menjadi primadona di masa pandemi virus Corona atau covid-19. Pasalnya, madu yang dihasilkan oleh lebah madu kelulut merupakan bahan utama suplemen kesehatan yang banyak dikonsumsi masyarakat untuk meningkatkan imun tubuh dimassa pandemik Covid 19.

Pemilik madu kelulut M Erwansyah.S.H atau yang akrab dipanggil Danki 4 B aceh Utara bekerjasama dengan Tgk aba, Alhamdulillah kami sudah bergerak di bidang peternakan lebah madu kelulut tersebut baru berjalan sekitar 10 bulan mulai Mei 2021

M.Erwansyah mengatakan, budidaya lebah madu kelulut mampu meningkatkan Penghasilan tambahan selama pandemi covid 19 sekaligus memberikan hasil keuntungan yang lumayan dengan keuntungan tersebut sebagian di sisi kan agar bisa membantu masyarakat Yang kurang mampu.

Lanjut“Usaha budidaya madu kelulut ini terletak 2 lokasi 1.desa paya pelawi kecamatan birem bayeun kabupaten Aceh Timur. 2 di Kompi Brimob 4 sampaineit. Aceh Utara.

Usaha ini banyak kelebihan dan keuntungan yang bisa kita dapatkan karena dari usaha budidaya lebah madu kelulut ini bisa menambah pendapatan kata danki kepada media ini,Senin 28 Februari 2022.

Lanjut, Danki menjelaskan saat ini dirinya masih memiliki sekitar 15 sarang lagi yg tersisa dikarenakan di awalnya tahun 2022 terjadi musibah banjir di wilayah Aceh Timur dan Aceh utara yg mengakibatkan byk sarang madu kelulut terendam banjir sehingga lebah kelulut nya banyak yg mati.

Lanjut,dalam sekali panen bisa dihasilkan sekitar 2 liter sampai 7 liter.”dalam dua bulan kalau pada saat musim bunga bisa sebulan kali panen.

Harganya mencapai Rp 800.000 per liter,”bagi yang berminat bisa di hubungi wa 082288062816 siap Espor kemanapun lokasi nya.

Danki juga menyampaikan bahwa kalau dalam peternakan madu kelulut ini harus bisa merawat dan menjaganya dari hama seperti binatang Monyet, cicak dan semut krn sarang kelulut rentan di ganggu dan kalau sudah di ganggu maka akan mati binatang kelulutnya kemudian harga batang madu kelulut ini mahal dan kita harus mempunyai modal besar membudidayakan nya.

Harapan Danki mengharapkan pihak terkait atau pemerintah agar bisa membantu dan memfasilitasi masyarakat untuk membudidayakan madu kelulut ini terutama di desa binaan Kompi 4 B Por Sampoiniet sebab ini usaha
Bisa meningkatkan Ekonomi masyarakat yang saat ini banyak miskin.

tgk aba

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *