Berita TerbaruDaerahNasionalPolitik

Polda Sumatera Utara Gelar Safari Ramadhan 1444 H, Curhat Dong Pak Polisi

Medan(www.badainews.com) || Polda Sumatera Utara menggelar Safari Subuh Berjama’ah di Masjid Al – Ikhwan jalan Reflesia Raya Sidorejo, Kecamatan Namorambe.

Polda Sumatera Utara menggelar safari ramadhan 1444 H, Taraweh keliling bertema Polisi mendengar dan memberi solusi, Sabtu (08/04/2023).

Turut hadir di lokasi Kabidhumas Polda Sumatera Utara yang diwakili Kasubbid Penmas Polda Sumut AKBP Dr. Herwansyah Putra, S.H., M.Si., Ketua Masjha Ar-Raudhah Ustadz Burhanudin, S.E., dan Satkom Bimantara disambut Badan Kenaziran Masjid Al- Ikhwan dilanjutkan sholat isya dan tarawih berjama’ah di Masjid tersebut.

Polda Sumut menghimbau masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamaanan dan ketertiban di bulan suci ramadhan serta mengajak masyarakat agar menjauhi dan memerangi narkoba, minuman beralkohol, serta masalah gangguan kamtibmas lainnya, dan melaporkan ke pihak kepolisian bila ada gangguan keamanan.

Foto : Kasubbid Penmas Polda Sumut AKBP Dr. Hermansyah Putra SH, M.S.i. Gelar Safari Ramadhan 1444 H.

Kita bekerja sama dengan masyarakat untuk memerangi narkoba dan berantas penyakit masyarakat (Pekat) lainnya, Mari Kita sampaikan ke Putra-Putri kita agar menjauhi Narkoba”, Ucap AKBP Herwansyah.

Selanjutnya, Safari Ramadhan 1444 H Tahun 2023 Polda Sumut yang bertajuk Polisi mendengar dan memberikan solusi juga menghimbau kepada jamaah masjid Al Ikhwan tentang bahaya begal dengan beragam modus operandi dan mengajak anak remaja agar tidak mudah terhasut untuk tawuran.

“ Sementara, pembentukan siskamling melalui tokoh-tokoh masyarakat di sekitar lingkungan sehingga terbentuknya sistem keamanan melalui UU No. 2 thn 2002 tentang pembentukan keamanan dan ketertiban di lingkungan masyarakat”, Ungkap mantan Wakapolres Pelabuhan Belawan.

Selanjutnya, Safari Ramadhan ditutup dengan pernyataan sikap bersama menolak kejahatan dilanjutkan dengan pemberian bingkisan kepada jama’ah Masjid Al-Ikhwan.
(Wahidin Badai).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *