Berita TerbaruDaerahPeristiwaRagamRedaksi

Vaksin Di Puskesmas Biru – Biru Di Kawal Aparat Kepolisian

Biru – Biru- Puskesmas Kecamatan Biru – Biru sepertinya terus menggenjot masyarakat agar mau dan sadar terus untuk melakukan vaksinasi covid – 19, demi terciptanya Indonesia sehat dan bebas dari Covid -19.

Seperti yang terlihat Sabtu (20/11/2021) sekitar pukul 09.00 Wib di Puskesmas Biru – Biru dan juga Sekolah Yapim Desa Sidomulyo. Petugas kesehatan dibantu aparat kepolisian dari Polsek Biru – Biru serta Koramil 04 Biru – Biru, terlihat melakukan pengamanan bagi masyarakat yang ingin melakukan vaksin agar jangan berkerumun guna menjalankan protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah.

Adapun jenis vaksin yang digunakan yakni Pfizer covid – 19 dari Dinkes 975 Vial sebanyak 5.850 dosis, Sinovac covid – 19 dari Dinkes 500 vial sebanyak 1000 dosis dan Sinovac covid – 19 dari TNI 100 vial sebanyak 1000 dosis.

Sedangkan masyarakat yang melakukan Vaksin Dosis I Jenis Pfizer dari Dinkes digunakan kepada masyarakat 2 orang, remaja 4 orang, Sinovac dari TNI yang digunakan untuk Masyarakat 7 Orang, lansia 1 orang, remaja 2 orang. Untuk dosis yang ke II Jenis Pfizer yang dari Dinkes digunakan untuk masyarakat 43 Orang, lansia 1 orang, serta remaja 232 Orang, jenis sinovac juga dari Dinkes digunakan untuk masyarakat 5 orang dan remaja 1 orang.

Terlihat hadir dalam giat tersebut, antara lain : Danramip 04 Biru – Biru Kapten (Arh) Agus Wahyudi, Kapolsek Biru – Biru Iptu Cahyadi, Kanit Ik Polsek Biru – Biru Ipda R. A Simanjuntak, Kepala Puskesmas Biru – Biru dr Susi, Anggota Koramil 04 Biru – Biru dan anggota Polsek Biru – Biru serta Pegawai Puskesmas Biru – Biru.

Kapolsek Biru – Biru Iptu Cahyadi didampingi oleh Danramil 04 Biru – Biru Kapten (Arh) Agus Wahyudi mengatakan, bahwa vaksinasi ini terus berlanjut setiap harinya. Demikian kata Kapolsek yang ramah tersebut. (MC.Badai)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *